Assalamu’alaikum Wr.Wb
Hai Teman” apa kabar ? mudah-mudahan kabar nya baik-baik
aja yaa dan mudah-mudahan kita selalu di Lindungi oleh Allah SWT . Amiinn yaa
rabbal ‘alamin .
Kali ini saya akan menjelaskan Tutorial/Cara
Membuat Form Login Sederhana yang terhubung ke Database MySqL Menggunakan Visual Studio 2010 .
Sebelum kita ke pembuatan Form, kita harus tau apa
kegunaan Form Login tersebut .
Form Login biasanya digunakan untuk membatasi hak
akses bagi user untuk melihat ataupun mengakses suatu informasi. Hanya
user/admin tertentu saja yang sudah terdaftar yang bisa mengakses informasi
tersebut.
Dan itulah Sedikit Informasi mengenai Kegunaan Form
Login tersebut.
So mari kita buat ;)
Ikuti Langkah berikut :
- Pertama , kita klik kanan nama program
yang terletak di samping paling kanan,
Lalu Pilih ‘Add’ , Kemudian Pilih ‘Windows Form’
Lalu akan muncul tampilan seperti di bawah,
- Kemudian beri nama Form . ( Contoh :
Login.vb )
- Lalu ‘Add’
Jika Tampilan seperti ini, berarti kita sudah
membuat Form nya.
Langkah selanjutnya adalah mendesign Form tersebut .
Dan Design lah seperti di bawah ini ;
Toolbox yang kita gunakan :
- - 3 Buah Label
- - 2 Buah Textbox
- - 1 Buah PictureBox
- - 2 Buah Button
Untuk Textbox dan Button, ubahlah variabel agar saat
memasukkan script koding tidak keliru/bingung .
Cara mengganti nya :
Untuk Textbox
:
- Klik pada
Textbox, lalu ganti menjadi :
- Username = txusername
- Password =
txpassword
Untuk Button :
- Klik pada
Button,lalu ganti menjadi :
- Login =
btlogin
- Close =
btclose
Setelah itu , mari kita membuat Mod Koneksi agar
terkoneksi ke Database MySqL .
- - Kita klik kanan nama program yang
terletak di samping paling kanan, Lalu
Pilih ‘Add’ , Kemudian Pilih ‘Module’
-
Kemudian beri nama Module . ( Contoh :
connect.vb )
- Lalu 'Add'
Lalu masukkan koding berikut pada Mod connect
tersebut. Masukkan koding berikut tepat berada diatas atas Module connect ;
Imports System.Data.Odbc
Lalu Masukkan koding berikut
tepat dibawah Module connect ;
Module connect
Public conn As
OdbcConnection
Public da As
OdbcDataAdapter
Public dr As
OdbcDataReader
Public ds As DataSet
Public cmd As
OdbcCommand
Public str As String
Public Sub koneksi()
str
= "Driver={MYSQL ODBC 3.51
Driver};database=indimarket;server=localhost;uid=root"
conn
= New OdbcConnection(str)
If conn.State = ConnectionState.Closed Then
conn.Open()
End If
End Sub
End Module
Ket :
- Ganti nama Database dengan nama database
kamu .
Contoh : database = indimarket
Setelah koding Mod connect sudah, kini kita tinggal
memasukkan koding pada Button Login .
Caranya adalah :
-
Pertama, Masukkan koding berikut tepat
diatas Public Class Login ;
Imports System.Data.Odbc
-
Lalu, Double klik pada Form Login nya,
dan masukkan koding berikut tepat di bawah Private
Sub Login_Load :
Private Sub Login_Load(ByVal
sender As System.Object,
ByVal e As
System.EventArgs) Handles
MyBase.Load
txusername.MaxLength =
50
txpassword.PasswordChar = "*"
txusername.Clear()
txpassword.Clear()
End Sub
- Lalu Double klik pada Button Login, dan
masukkan koding berikut tepat di bawah Private
Sub btlogin_Click :
Private Sub btlogin_Click(ByVal
sender As System.Object,
ByVal e As
System.EventArgs) Handles
btlogin.Click
If txusername.Text = ""
Or txpassword.Text = ""
Then
MsgBox("Data
Login Belum Lengkap")
Exit Sub
Else
Call
koneksi()
cmd = New
OdbcCommand("select
* from user where username='" & txusername.Text & "' and password='" & txpassword.Text
& "'", conn)
dr = cmd.ExecuteReader
dr.Read()
If
dr.HasRows Then
MsgBox("Login
Berhasil", MsgBoxStyle.Information,
"Login Sukses :)")
Me.Hide()
menuutama.Show()
Else
MsgBox("Password
Salah, Silahkan Coba Lagi :)")
End
If
End If
End Sub
Ket :
-
user : nama tabel pada database mysql kamu
-
username
: nama
field yang berada pada tabel user
-
password
:
nama field yang berada pada tabel user
Untuk Koding Button Close, Double klik pada button
close tersebut dan masukkan koding berikut :
Me.Close()
Untuk memasukkan sebuah data username dan password,
ikuti langkah berikut ini ;
-
Ceklis pada tabel user, lalu pilih
Insert ( yang telah dilingkari hitam )
-
Lalu isi pada kolom username dan
password
Contoh : username = indi
Password = 321
Lalu ‘Go’
Itulah Cara Menambahkan Form Login Sederhana pada
Visual Studio 2010 yang terkoneksi ke Database MySqL .
Jika ada kesalahan dan kekurangan pada artikel yang
saya buat, saya mohon maaf yang sebesar-besar nya dan kalau bisa berikan
komentar nya yaa mengenai Artikel ini .
Semoga Berhasil dan Semoga Bermanfaat ;)
Wassalamu’alaikum Wr.Wb
Caranya adalah :
4 komentar
Click here for komentarcmd.Read()
Replysyntax yg itu error om, ngatasinya gimana?
thanks gan
Replygan modulenya ndak ada
Replyconn.Open()
ReplyERROR [IM002] [Microsoft][ODBC Driver Manager] Data source name not found and no default driver specified
ConversionConversion EmoticonEmoticon